Kota Cimahi - Kegiatan Tarawih Keliling ini merupakan agenda tahunan yang di laksanakan Pemerintah Kota Cimahi di setiap bulan Suci Ramadhan, acara ini menjadi sarana mempererat hubungan antara Pemerintah, tokoh agama, dan masyarakat. Selain itu juga kegiatan Tarling ini menjadi wadah untuk menyerap aspirasi warga secara langsung.
Walikota Cimahi Ngatiyana menjelaskan bahwa Tarling bukan sekadar agenda seremonial, tetapi juga sebagai momentum bagi Pemerintah untuk bisa hadir lebih dekat dengan masyarakat.
"Alhamdulillah pada kesempatan malam hari ini, saya bisa melaksanakan kegiatan Taraweh Keliling sambil bersilaturahmi kepada Senior, sesepuh dan semua masyarakat disini. Ini berkah untuk kita semua, Semoga kita semua senantiasa dalam lindungan Alloh SWT di Bulan Suci Ramadhan ini. Mudah mudahan silaturahmi ini tidak terputus dan kita bisa melaksanakan kegiatan Tarling ini pada setiap Bulan Suci Ramadhan" ujar Ngatiyana
Saat dikonfirmasi mengenai program mudik gratis, Ngatiyana menjelaskan bahwa Pemerinta Kota Cimahi telah mempersiapkan segala sesuatunya melalui Dinas Perhubungan Kota Cimahi.
"Program mudik gratis sudah kita persiapkan, bagi masyarakat yang ingin mudik ke kampung halamannya, silahkan mendaftar dan mengisi format yang ada. Kita mempermudah semudah mudahnya untuk masyarakat Kota Cimahi yang ingin bersilaturahmi dengan sanak saudara di kampung halaman" ujar Ngatiyana
Walikota Cimahi Ngatiyana menjelaskan bahwa Tarling bukan sekadar agenda seremonial, tetapi juga sebagai momentum bagi Pemerintah untuk bisa hadir lebih dekat dengan masyarakat.
"Alhamdulillah pada kesempatan malam hari ini, saya bisa melaksanakan kegiatan Taraweh Keliling sambil bersilaturahmi kepada Senior, sesepuh dan semua masyarakat disini. Ini berkah untuk kita semua, Semoga kita semua senantiasa dalam lindungan Alloh SWT di Bulan Suci Ramadhan ini. Mudah mudahan silaturahmi ini tidak terputus dan kita bisa melaksanakan kegiatan Tarling ini pada setiap Bulan Suci Ramadhan" ujar Ngatiyana
Saat dikonfirmasi mengenai program mudik gratis, Ngatiyana menjelaskan bahwa Pemerinta Kota Cimahi telah mempersiapkan segala sesuatunya melalui Dinas Perhubungan Kota Cimahi.
"Program mudik gratis sudah kita persiapkan, bagi masyarakat yang ingin mudik ke kampung halamannya, silahkan mendaftar dan mengisi format yang ada. Kita mempermudah semudah mudahnya untuk masyarakat Kota Cimahi yang ingin bersilaturahmi dengan sanak saudara di kampung halaman" ujar Ngatiyana